Laundry Bag Custom
Laundry Bag Custom
Kami menyediakan Custom Souvenir Jakarta. Untuk informasi dan detail produk lebih lanjut silahkan hubungi nomer ini: (wa.me/628119189098) (wa.me/628118996998) (wa.me/628111047797) (wa.me/628111825009) (wa.me/628119849984)
Laundry bag adalah sebuah tas atau kantong yang digunakan untuk membawa pakaian kotor atau cucian yang perlu dicuci. Tas ini dirancang khusus untuk mengorganisir dan mengangkut cucian kotor, memudahkan pengguna untuk membawa cucian dari tempat penyimpanan atau tempat pengumpulan cucian ke mesin cuci.
Laundry bag biasanya terbuat dari bahan yang tahan air dan kuat untuk menahan beban cucian kotor. Beberapa jenis bahan yang umum digunakan untuk membuat laundry bag termasuk kanvas, nilon, poliester atau bahan mesh (berlubang-lubang untuk sirkulasi udara).
Tujuan utama dari laundry bag adalah untuk menjaga agar pakaian kotor tetap terorganisir, mencegah baju berserakan disekitar dan memudahkan pengelolaan cucian sehari-hari. Selain itu, laundry bag juga membantu dalam menjaga kebersihan dan keamanan cucian selama perjalanan dari tempat tinggal ke fasilitas pencucian.
Kegunaan dan Manfaat Laundry Bag
Setelah mengetahui apa itu laundry bag, Anda perlu mengetahui fungsi laundry bag dan dapat digunakan untuk apa saja.
1. Tempat Pakaian Kotor
Laundry bag digunakan untuk menyimpan pakaian kotor yang hendak dicuci. Biasanya, pakaian yang kotor tidak langsung dicuci melainkan menunggu beberapa waktu untuk dicuci bersamaan dengan pakaian kotor lainnya.
Tas laundry biasanya memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga bisa menampung lebih banyak pakaian. Selain itu, pakaian juga tidak akan berantakan dan bisa dipilah sesuai jenisnya ketika hendak dicuci.
2. Memisahkan Ukuran Pakaian
Fungsi laundry bag lainnya, yaitu memisahkan ukuran pakaian. Beberapa ukuran pakaian kecil mungkin tidak cocok untuk mesin cuci laundry, seperti pakaian dalam, celana ketat dan semacamnya. Jenis pakaian ini memiliki ukuran pakaian lebih kecil. Jika Anda mencampur semua pakaian dalam satu mesin cuci, hal ini bisa saja menyebabkan mesin tersangkut.
3. Menjaga Pakaian Tetap Bersih
Meskipun disebut pakaian kotor, tapi tetap saja pakaian kotor yang sudah digunakan harus disimpan ditempat yang rapih agar tidak makin kotor karena debu. Selain itu, laundry bag juga membuat pakaianmu lebih aman dan terhindar dari serangga yang akan membuat serat kain pakaian menjadi rusak. Maka dari itu, agar pakaianmu tidak menjadi kotor lagi, Anda bisa menyimpannya di tas laundry.
4. Mudah Dibawa dan Muat Banyak
Jika Anda tipikal orang yang mencuci pakaian nunggu banyak dan menggunakan bantuan jasa cuci pakai seperti laundry, Anda dapat menyimpan pakaian kotornya di laundry bag. Karena laundry bag memiliki ukuran tas yang besar dan cukup untuk banyak pakaian. Biasanya juga banyak yang mencuci pakaian sekaligus dalam jumlah yang banyak agar tidak capek berkali-kali.
Selain itu, tas laundry juga biasanya dilengkapi dengan handle beserta tali serut sehingga lebih mudah dibawa jika ingin dicuci di tempat jasa cuci laundry. Jadi aman banget untuk Anda yang punya banyak cucian di rumah dan laundry bag juga cocok dibawa bepergian untuk menyimpan barang-barang penting yang harus dibawa.
5. Memudahkan Jasa Laundry
Laundry bag sangat bermanfaat untuk mereka pemilik atau pekerja jasa laundry. Dengan tas laundry, mereka lebih mudah untuk membedakan pakaian milik masing-masing customer karena biasanya laundry bag juga dilengkapi dengan space untuk menulis identitas dibagian depan.
6. Sebagai Souvenir dan Media Promosi
Selain digunakan untuk menyimpan pakaian, laundry bag juga kerap dijadikan souvenir dan media promosi yang disukai oleh banyak orang, karena dapat bermanfaat. Selain itu, laundry bag juga bisa menjadi media promosi yang menguntungkan karena biasanya tas ini dibuat custom sesuai dengan keinginan mulai dari ukuran, bahan material, model, warna, desain cetakan hingga fitur tambahan, seperti nama tag dan lainnya. Laundry bag juga banyak dijadikan sebagai pilihan, karena harganya yang lebih terjangkau dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Jenis Bahan Laundry Bag Terbaik
Berikut penjelasan lengkap mengenai bahan yang cocok untuk membuat tas laundry :
-
Spunbond
Bahan laundry bag paling populer adalah spunbond, jenis bahan non-woven yang terbuat dari serat sintetis melalui proses spunbond. Dengan begitu, proses tersebut membuat bahan jadi ringan, namun kuat. Maka tidak heran kalau tas dari bahan spunbond biasanya cukup awet.
Kenapa cocok untuk tas laundry? Karena selain tidak mudah rusak, spunbond juga mencegah pakaian kotor menjadi bau, karena memiliki sirkulasi udara yang baik.
-
Kanvas
Bahan kanvas adalah campuran antara kapas dengan serat sintetis. Oleh karenanya, kanvas memiliki tekstur yang padat dan kuat sehingga cenderung tahan lama. Bahan kanvas juga tidak mudah berubah bentuk, juga mudah dicuci dan cepat kering.
Untuk laundry bag model ini, banyak yang dibuat dengan model tas jinjing dengan tali panjang agar bisa digantung di bahu. Selain itu, ketahanan untuk laundry bag jenis kanvas ini juga dapat menampung banyak pakaian kotor tanpa khawatir jebol.
-
Blacu
Bahan blacu berasal dari serat alami. Tekstur blacu agak kasar, tapi tetap nyaman dipakai. Harganya pun tidak terlalu mahal. Secara keseluruhan, karakteristik blacu agak mirip kanvas. Kuat, tahan lama, mudah dibersihkan dan punya banyak variasi warna. Selain itu, kelebihan tas laundry blacu bisa jadi alternatif yang lebih terjangkau dari kanvas tanpa mengorbankan kualitas.
-
Taslan
Bahan taslan merupakan jenis kain sintetis yang terbuat dari serat polyester dengan teknologi pengolahan khusus. Kelebihan utama yang dimiliki taslan antara lain kuat, tahan air, ringan dan cepat kering.
-
Parasut
Bahan parasut dikenal dalam produksi barang outdoor, karena sifatnya yang tahan air. Akan tetapi bahan ini memilih bahan yang ringan dan tipis, namun tahan terhadap tekanan dan gesekan. Untuk perawatan tas laundry parasut sederhana karena bahannya tidak mudah kusut dan kotor. Jadi bisa dilipat untuk disimpan di tempat yang kering.
-
Drill
Bahan drill punya daya tahan yang tinggi. Ciri khas fisik kain drill adalah jalinan benang yang miring. Laundry bag yang menggunakan bahan ini pastik kokoh, tebal dan nyaman. Biasanya juga laundry bag bahan drill ini, ditambah resleting sebagai penutup agar pakaian di dalamnya tetap aman.
-
PVC Coated Polyester
Sesuai namanya, ini adalah bahan PVC yang dilapisi serat polyester. Tujuannya untuk membuat bahan lebih tahan air. Bahan PVC Coated Polyester memiliki bahan yang sangat fleksibel. Kelebihan lain dari bahan ini antara lain tahan air, mencegah pertumbuhan jamur, menampung banyak pakaian, mudah dibersihkan dan juga ringan.
-
Mesh
Tas laundry mesh juga sangat populer di pasaran. Bahannya yang berbentuk jala ini dikenal mempunyai breathability yang sangat baik. Bahan mesh terbuat dari susunan benang polyester atau nylon dengan jarak tertentu yang membentuk lubang. Bahan ini juga memiliki beberapa karakteristik, seperti ringan, lentur dan kuat, sehingga sangat cocok dijadikan sebagai laundry bag.
Bagi Anda yang ingin membuat laundry bag custom, bisa mengunjungi website kami di https://imperopromosi.com/. Untuk melihat berbagai pilihan layanan kami lainnya, silahkan hubungi admin kami yang tertera di bawah ini.
Untuk konsultasi dan pemesanan produk Impero Promosi dapat menghubungi:
WhatsApp:
Email : sales@imperopromosi.com
Website: imperopromosi.com
Instagram: @imperopromosi
Alamat:
Kantor & Workshop:
Jl. Anggrek Rosliana VII No. 14 Slipi Jakarta Barat 11480 Indonesia
Grand Slipi Tower Lt. 5 Unit F JL. Letjend S. Parman Kav. 22-24 Rt. 001 Rw. 004